Kamis, 14 April 2011

SEPUTAR KESEHATAN di MASA KEHAMILAN - Bulan Ke Sembilan

Pada bulan ini, baik Suami maupun Istri hendaknya selalu waspada akan terjadinya kehamilan tiba - tiba. Ingat, jangan panik, selalu sediakan buku telepon yang berisi nomor - nomor telepon penting di sekitar Anda dan taruh ditempat yang mudah dilihat atau dicapai oleh Anda berdua, juga keperluan persalinan selalu dalam keadaan siap dibawa kapan saja.
Selalu berpikir positif, karena sebentar lagi masa - masa kehamilan Anda akan berakhir.
Sebenarnya, inilah waktunya Anda berdua menikmati sisa - sisa saat kehamilan yang telah dimulai sejak 8 (delapan) bulan yang lalu, kenangan indah di saat - saat bersama baik dalam keadaan suka maupun duka akan menjadi kenangan. Jadi, nikmatilah bulan terakhir ini karena mulai bulan depan, kesulitan yang akan Anda hadapi memiliki bentuk yang berbeda.

mulai di bulan kesembilan ini :
~
antibodi si Kecil telah terbentuk secara utuh
~ si Kecil sudah bosan di dalam kandungan Ibunya

Beberapa perubahan normal yang akan dialami oleh Sang Ibu di bulan ini adalah sebagai berikut :
-.
semakin mendekati hari H, Anda akan semakin sulit tidur karena banyak mengalami kecemasan - kecemasan yang tidak beralasan, sebaiknya Anda melakukan meditasi dan berdoa serta minumlah segelas susu hangat agar Anda cepat tertidur nyenyak
-.
kulit dibagian perut Anda akan makin sering terasa gatal, jangan digaruk ... usap saja atau gunakan lotion atau krim kulit dari dokter kandungan Anda
Beberapa saran untuk para calon Ibu di bulan kesembilan ini adalah sebagai berikut :
-.
usahakan agar setelah si Kecil dilahirkan, Anda selalu memberikan kesempatan pada si Kecil untuk selalu menghisap puting payudara Anda. Ini dimaksudkan agar puting Anda ter-stimulasi atau terangsang oleh hisapan si Kecil yang akan menyebabkan keluarnya Air Susu Ibu dari puting Anda (ini cara memancing Air Susu Ibu keluar secara normal)
-.
jangan panik bila tiba - tiba air ketuban pecah (bila Anda dalam posisi berdiri), karena jalan lahir si Kecil akan otomatis tertutup oleh berat badannya si Kecil, sebaiknya bergegaslah ke rumah sakit yang menjadi rujukan kelahiran Anda.
Sedangkan, bila air ketuban pecah (posisi Anda sedang tidur), maka sebaiknya Anda secara perlahan - lahan berdiri untuk mencegah keluarnya air ketuban yang lebih banyak, setelah itu, barulah Anda bergegas ke rumah sakit
-.
jangan sampai Anda kehabisan air ketuban ini karena akan menyebabkan si Kecil meninggal di dalam kandungan
-.
memasuki saat - saat persalinan di rumah sakit, diharapkan Anda mulai memperbanyak aktifitas jalan agar janin bisa turun secepatnya dengan baik dan lancar
-.
jangan mengkonsumsi makanan yang mengandung garam berlebihan khususnya di bulan ini karena hal tersebut akan mengakibatkan penahanan air secara terus menerus (retensi) di dalam sel - sel tubuh secara berlebihan yang berefek : pembengkakan di kaki atau tangan Anda
-.
bersiap - siap menerima gejala kontraksi pada saat mendekati hari - hari persalinan Anda, hubungi dokter kandungan Anda dan minta penjelasannya bila Anda merasa khawatir pada gejala ini
-.
bila Anda memiliki waktu luang, sebaiknya Anda melakukan aroma terapi di bulan ini
-.
perbanyak istrirahat untuk menyimpan energi Anda bila hari - hari persalinan dirasa semakin dekat, energi ini akan sangat berguna pada saat Anda melakukan aktifitas mengejan di saat kelahiran si Kecil
-.
sebaiknya, para Suami melakukan pijatan - pijatan ringan di kaki Sang Istri mulai dari bulan keempat dengan cara : menekan - nekan seluruh permukaan telapak kaki (termasuk wilayah tumit atau bagian pinggir dan bagian atas telapak kaki) dengan menggunakan ibu jari Sang Suami secara lembut (usahakan untuk tidak menimbulkan rasa geli di kaki Sang Istri) setiap malam
-.
beberapa informasi dari kondisi kelahiran si Kecil adalah hampir sama dengan kondisi di bulan kedelapan (lihat bulan kedelapan)
-.
dan terakhir yang cukup penting, ... siapkan kelengkapan data - data dari dokumen Anda dalam bentuk copy-an untuk pembuatan Akte Kelahiran Catatan Sipil bagi si Kecil (untuk pengerjaan dokumen ini, Anda bisa percayakan hal tersebut pada pihak rumah sakit, terserah pada pilihan Anda)

Selamat Berbahagia ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar